√ Bisa Menjadi Hadiah, Kemudahan Transaksi Bisa didapatkan dengan Sodexo ePass - Ilhamsadli.com

Bisa Menjadi Hadiah, Kemudahan Transaksi Bisa didapatkan dengan Sodexo ePass

Ilhamsadli.com,- Belajar dari pengalaman, terutama ketika menjelang lebaran selalu dimintai THR. Namun tidak pernah terpikirkan untuk memberikan hadiah berupa voucher belanja, karena memang jarang yang suka belanja dulu. Tapi kalau sekarang nampaknya memberikan hadiah berupa voucher belanja adalah solusi terbaik yang diberikan kepada ibu-ibu atau saudara yang suka belanja.

Kenapa demikian? Karena Alhamdulillah memang sering sekali mendapatkan email mengenai hadiah voucher, baik dari ikutan giveaway hingga hadiah lomba. Memang saya pribadi juga tidak terlalu suka belanja, jadi hanya digunakan seperlunya saja ketika akan berbelanja. Berbeda sekali dengan orang-orang yang suka berbelanja sampai berburu voucher.

Kemudahan Transaksi Bisa didapatkan dengan Sodexo ePass

Baca Juga: Memberikan Motivasi dan Penghargaan Kepada Karyawan

Kenapa Harus Memilih Voucher Sodexo ePass Sebagai Hadiah?

Sekilas, Sodexo ePass adalah sebuah ide hadiah yang praktis bisa kita berikan kepada siapa saja, apalagi dengan kondisi yang seperti sekarang ini. Selain jarang keluar rumah, tingkat transaksi belanja online meningkat karena banyak yang merasa lebih aman untuk transaksi online seperti halnya saya.

Maka saya berani bilang bahwa pada masa pandemi sekarang ini, hadiah berupa voucher Sodexo ePass dari Sodexo Indonesia akan menjadi alternatif terbaik hadiah untuk teman, sahabat, kerabat atau orang tersayang.

Kelebihan Voucher Belanja Sodexo

Ketika pertama kali mendapatkan hadiah giveaway dari salah satu penyedia hosting, ketika itu saya lumayan girang karena pertama kali mendapatkan hadiah giveaway. Ternyata ada beberapa hal yang menjadi kelebihannya ketika berbelanja menggunakan voucher Sodexo ini.

Nilai Voucher yang tertera adalah sama dengan nilai uang.

Misalkan Voucher dengan nominal 100.000 maka nilainya setara dengan uang 100.000. Bedanya hanya ini berupa voucher saja.

Mudah dalam melakukan transaksi

Untuk transaksi belanja dengan voucher Sodexo ePass ini terbilang mudah. Karena memang bisa digunakan untuk transaksi secara online maupun offline. Jika digunakan secara online, maka tinggal memasukan kode voucher saja pada kolom yang sudah tersedia di marketplace sebelum ke proses checkout. Dan ini perlu dipelajari terlebih dahulu, apakah toko tersebut bisa langsung redeem voucher ataukah menjadikannya sebagai gift card semata. Jika offline, maka bisa dengan membawanya ke kasir.

Banyak Pilihan Kategori

Terdapat 10 pilihan kategori merchant Sodexo diantaranya makanan, supermarket, pendidikan, dept. store & fashion, tour & travel dll. Beberapa merchant yang ada di antaranya: Tokopedia, Electronic City, Seroyamart.com, PLN, Telkomsel, XL, IM3, Gramedia, Alfamart, Solaria, Imperial Kitchen & Dimsum dll. Bisa ditukarkan di lebih dari 320 merchant dan 18.300 outlet di Indonesia.

Baca Juga: Super Mudah, Inilah Cara Beli Voucher Belanja di Sodexo!

Bagaimana Cara Menggunakan Voucher Sodexo ePass

Untuk cara menggunakan voucher Sodexo ePass ini sendiri sebenarnya tidaklah susah. Tetapi perlu dijadikan sebuah catatan bahwa voucher ini merupakan voucher belanja, jadi tidak bisa diuangkan. Sistemnya juga merupakan satu kali pakai, dan yang satu lagi adalah bahwa kita harus berbelanja sesuai jumlah vouchernya agar tidak terbuang percuma.

Kemudahan Transaksi Bisa didapatkan dengan Sodexo ePass

Sistem voucher ini adalah kita tidak bisa mendapatkan kembalian meski kita berbelanja di bawah nominal voucher. Misalnya kita memiliki voucher 100.000 tetapi belanjaan hanya 75000 maka kembalian 25.000 akan hangus alias tidak bisa digunakan lagi. Kalau saya pribadi lebih memilih lebihin sedikit agar nominalnya tidak terbuang percuma. Kalau misalkan punya dua voucher senilai 100.000 sedangkan belanjaan hanya 150.000 maka saran saya sebaiknya gunakan satu voucher saja dan satunya disimpan untuk belanja berikutnya.

Baca Juga: 6 Cara Memotivasi Karyawan Di Perusahaan Anda

Beberapa langkah ini mungkin bisa dilakukan ketika menggunakan voucher Sodexo ePass:

Menentukan mau berbelanja di mana

Tentunya, sebelum menentukan akan belanja, maka ada baiknya menentukan mau belanja di mana dan apa. Pastikan terlebih dahulu, apa yang akan kita beli dan apa merchant yang akan dikunjungi bisa belanja menggunakan voucher Sodexo. Info lengkapnya bisa cek di belakang voucher jika bentuknya adalah voucher offline. Jika online maka bisa dicek di https://epass.sodexomerchant.com

Siapkan kode Voucher jika akan digunakan belanja online

Jika akan berbelanja di toko online, maka persiapkan kode Sodexo ePass terlebih dahulu. Biasanya terdiri dari 5 hingga 10 digit dengan kombinasi huruf dan angka serta diawali dengan “SDX”.

Berikan Pada Kasir Jika belanja Offline

Seperti yang pernah saya lakukan, dulu itu belanja produk makanan di fried chicken menggunakan voucher Sodexo. Ketika akan membayar saya terlebih dahulu menanyakan bisa menerima pembayaran menggunakan voucher atau tidak. Alhamdulillahnya bisa sampai akhirnya saya melebihkan dari nominal agar voucher tidak terbuang percuma. Jadi langsung berikan saja ke kasirnya ketika akan melakukan pembayaran.

Tentang Website Sodexo memudahkan untuk pemberian hadiah

Untukmu yang mungkin saja memiliki karyawan, sahabat ataupun kerabat dan ingin memberikan hadiah, maka memberikan hadiah voucher Sodexo ePass dapat menjadi solusi. Dengan mengakses website resmi dari Sodexo, tentunya ini akan lebih memudahkan anda mengetahui informasi yang dibutuhkan serta syarat dan ketentuannya.

website sodexo epass

Pembelian Voucher

Alasan kenapa harus mengaksesnya melalui website adalah bisa mempermudah pembelian voucher. Karena di websitenya tersedia fitur untuk memesan voucher Sodexo baik itu Gift Pass ataupun ePass yang dapat digunakan di berbagai merchant dengan beragam pilihan hadiah. Mudah dan praktis dalam distribusinya menjadi salah satu kelebihan dari Sodexo.

Bergabung Menjadi Mitra atau menjadi Merchant

Untuk bisa bergabung sebagai merchant, bisa langsung mengunjungi website Sodexo. Beberapa keuntungan ketika bergabung adalah bisa meningkatkan jumlah transaksi, bisa mendatangkan pelanggan baru hingga proses reimbursement jelas dan keamanannya terjamin.

Pengguna Voucher

Di websitenya juga disediakan informasi mengenai dimana lokasi atau merchant yang menerima sistem pembayaran menggunakan voucher.

Kemudahan berbelanja dengan menggunakan voucher Sodexo ePass ini tentunya lebih bisa dirasakan, terutama jika ingin belanja online. Kemudian jika belanja offline tidak perlu lupa bawa credit card karena cukup ingat membawa voucher saja. Jika bingung mengenai informasi penting lainnya, bisa langsung diakses ke official website Sodexo dengan informasi lengkap, navigasi yang memudahkan pengguna serta loadingnya cepat.

Ilham Sadli Seorang Travel blogger sekaligus freelance Writer yang tergabung dalam Forum Lingkar Pena Cabang Jember sejak 2014, suka menulis puisi dan kadang terlalu nyaman dengan menulis kisah seseorang.

Belum ada Komentar untuk "Bisa Menjadi Hadiah, Kemudahan Transaksi Bisa didapatkan dengan Sodexo ePass"

Posting Komentar

Silahkan tinggalkan komentar, jangan lupa follow twitter @blogsadli, Instagram @ilhamsadli atau subscribe email anda untuk mendapatkan update terbaru. Terimakasih sudah berkunjung

Rajabacklink